7 Ciri-Ciri Penyakit Diabetes Saat Puasa
Mengonsumsi gula berlebih dapat membuat orang menderita diabetes. Tidak hanya sampai disitu, penyakit gula ini juga dapat menimbulkan penyakit-penyakit berbahaya lainnya.
Penyakit Diabetes. Diabetes melitus adalah penyakit yang memengaruhi bagaimana tubuh menggunakan gula darah (glukosa). Glukosa berperan sangat penting untuk kesehatan. Karena, glukosa merupakan sumber energi yang penting bagi bahan bakar tubuh manusia, serta sel-sel yang membentuk otot dan jaringan.
Kekebalah Tubuh Bisa Melemah. Seseorang penderita diabetes dikarenakan sistem kekebalan tubuh yang harusnya melawan bakteri atau jamur, malah menyerang dan menghancurkan sel yang memproduksi insulin di pankreas. Hal ini membuat insulin berkurang atau bisa habis dan bahkan membuat gula darah menumpuk dalam aliran darah.
Faktor Penyakit Diabetes. Ada beberapa faktor penyakit diabetes diantaranya, Faktor genetik, lingkungan, dan bahkan gaya hidup juga dapat mempengaruhi seseorang untuk menderita penyakit gula ini. Namun, sampai saat ini penyebab pasti dari penyakit diabetes belum juga diketahui.
Ada beberapa ciri-ciri penyakit diabetes yang perlu Anda ketahui berikut diantaranya:
1. Penglihatan Kabur /Kurang Jelas
2. Sering Merasakan haus yang berlebih
3. Mudah Marah
4. Mudah Lelah dan Capek
5. Sering buang air kecil
6. Berat Badan turun Tanpa Sebab
7. Kalo Terluka Sulit sembuh